Racika Falah

Saat ini pewangi merupakan salah satu kebutuhan yang paling utama dalam kehidupan. Seperti kebanyakan pewangi, saat ini pewangi laundry sedang sangat ramai menjadi perbincangan dikarenakan semakin populernya bisnis laundry di Indonesia. Namun bagaimana cara membuat pewangi laundry yang awet dan juga tahan lama? Lalu bisakah pewangi laundry dibuat sendiri di rumah?

Dari sekian banyaknya kesibukan orang-orang, membuat kegiatan mencuci pakaian menjadi terabaikan. Hal tersebut tentu menjadi sebuah peluang bisnis bagi para pengusaha untuk dapat merintis bisnis laundry yang menawarkan harga terjangkau, akan tetapi aroma parfum yang ditawarkan dapat dipilih sendiri sesuai dengan keinginan pelanggan.

Cara Membuat Pewangi Laundry yang Awet Wangi Tahan Lama
javasaromachem.com

Cara Membuat Parfum Laundry Awet

Sudah selayaknya sebagai seorang pengusaha laundry memperhatikan aroma parfum laundry dengan kualitas yang baik. Karena selain dengan alasan bersih dan juga rapi, hal yang paling utama dan selalu dicari oleh para pelanggan adalah mengenai aroma parfum laundry yang dihasilkan oleh hasil laundry dari parfum yang ditawarkan.

Pemilihan Bibit Pewangi Laundry

Cara membuat pewangi laundry dapat dilakukan dengan memilih sebuah bibit pewangi. Bibit pewangi atau yang belum tercampur dengan zat apapun dapat menghasilkan aroma yang awet dan juga tahan lama. Anda juga perlu memastikan apakah pewangi tersebut ori atau tidak. Jangan pilih pewangi yang hanya aromanya semerbak saja, berarti bibit parfum tersebut asli dan tanpa campuran.

Tips Memilih Bahan Pelarut

Bahan pewangi laundry yang umumnya digunakan adalah jenis ethanol ataupun methanol. Ethanol memiliki harga yang relatif lebih mahal dan juga berbahaya apabila dihirup ataupun terkena kulit. Sedangkan untuk methanol memiliki harga yang relatif lebih murah. Apabila anda ingin menggunakan jenis methanol, maka pilihlah jenis methanol yang memiliki kadar murni 99,85%. Methanol yang baik tersebut merupakan methanol yang terbebas dari alkohol serta tidak berbau thinner agar pewanginya tidak menyengat.

Cara Membuat Pewangi Laundry

Cara membuat pewangi laundry dapat digunakan dengan menggunakan campuran Neo Fixamax. Neo Fixamax merupakan sebuah penguat atau pengikat yang digunakan sebagai penguat aroma parfum. Neo Fixamax ini nantinya akan memberikan efek harum wangi yang jauh lebih kuat dan juga tahan lama pada parfum laundry.

Cara ini terbukti ampuh menghasilkan berbagai jenis pewangi laundry yang dipasarkan di pasaran seperti jenis mawar super, sakura, oxib, dan berbagai jenis pewangi laundry yang terkenal lainnya. Tak hanya itu, pewangi-pewangi tersebut memiliki aroma yang wangi dan juga tahan lama sehingga dapat menciptakan kenyamanan ekstra bagi setiap penggunanya.

Keunggulan lain jika anda mengetahui cara membuat parfum laundry adalah akan jauh lebih menghemat pengeluaran anda dalam membeli sebuah parfum.

Haii... Bisa kami bantu?